All 4 One Hentak Pengunjung Colosseum Club Jakarta di Malam Tahun Baru

Malam pergantian tahun 2014, Grup Vokal asal California Amerika All 4 One tampil memukau pengunjung yang memadati Colosseum Club di Kawasan Kota Tua Jakarta. Kuartet beranggotakan Jamie Jones, Delious Kennedy, Alfred Nevarez, dan Tony Borowiak ini sengaja dihadirkan pihak manajemen Colosseum untuk meriahkan detik-detik (countdown) tahun baru 2014.

Kelompok vocal yang popular di tahun 1995 lewat hits mereka ‘I Swear’ ini tampil selama kurang lebih 2 jam dengan membawakan nomor nomor hits miliknya yang pernah populer pada era 90an. Penampilan All 4 One d iawali dengan lagu “I Can Love You Like That” kemudian disusul dengan lagu “I Turn to You”, “Stevie Medley”, “So Much in Love”, “Smile Like Monalisa”, “I Just Wanna be Your Everything”, “Green Light”, “This Arms”, “If Your Heart Not in It”, “She’s Got Skillz”, “Someday”, “I Will Be Right Here”, dan “Someone”.

Sebagai penutup konsernya, All 4 One menyanyikan lagu yang merupakan masterpiece dari seluruh karyanya yang membuat kelompok kuarted ini digemari di seluruh dunia yaitu “I Swear”. Sontak seluruh penonton yang hadir memadati Colosseum-pun berteriak-teriak bak penyanyi hebat turut menyanyikan lagu tersebut.

Boy band yang sering menyabet Grammy Award itu terlihat sangat intim menyambut uluran tangan para fans nya yang berdiri didepan panggung, bahkan bersedia memenuhi request para penggemarnya di Colosseum . All 4 One terakhir mengunjungi Indonesia sekitar 15 tahun silam, dan kali ini mereka mengaku puas dapat menemui fansnya di Indonesia sembari memuji tempat pertunjukan di Colesseum yang memiliki tata lampu yang fantastik serta sound system yang bertaraf internasional. “We love Indonesia cause, we have our great fans in here,” ujar Jones. ” Berbeda dengan konser panggung sebelumnya, di Colosseum Club ini tak a ada jarak antara kami dengan para fans,” tambahnya lagi.

Colosseum memang subuah klub yang tergolong baru, namun berani membuat gebrakan dengan menampilkan All 4 One, Boy Band bertaraf Internasional. Berbeda dengan klub malam lainnya, tiga lantai Colosseum Club yang berkapasitas 2.000 orang ini menghadirkan kemewahan tata lampu dan suara yang ditangani langsung oleh lighting artist terbaik dunia.

Clubbers metropolitan tentunya dimanja dengan keindahan teknik lighting yang megah. Layaknya berada di tengah Colosseum zaman Romawi, dimana para Clubbers seolah-olah sebagai gladiatornya. Teknik laser yang futuristik menghujani clubbers di tengah pertarungan lantai dansa. Pada detik2 penggantian dari 2013 ke 2014 tepat pukul 00 WIB dinihari pengunjung yang lengkap dengan mengenakan topi krucutnya sudah tak sabar lagi untuk meniup terompet bersama boy band All 4 One. Disaat waktu yang ditunggu tunggu itu tiba, maka suasana sukacita-pun seolah meledak, Semua bergembira, ada yang berpelukan, saling jabat tangan, dan tak henti – henti nya MC mengumandangkan ucapan “Happy New Year 2014″ !!. Jutaan kertas warna warni (Confetti) berterbangan hingga memenuhi ruang Colesseum. Sinar Laser warna warni menyorot ke setiap sudut sudut gelap yang ada disana. Tatanan lampu melingkar yang diatur naik turun memenuhi ruangan sehingga seperti berada tepat di atas kepala kita.

Selain menyaksikan All 4 One, para clubbers juga dihibur oleh DJ berkelas internasional seperti DJ Mikey Moran dan DJ Stonebridge asal Swedia. Mikey Moran sendiri tercatat pernah dipercaya membuka konser Ne-Yo saat tampil di Jakarta beberapa waktu lalu. Selain Far East Movement, dan Swedish House Mafia. Moran juga pernah berbagi stage dengan Avicii dan Timbaland.

Selain Sebagai tempat menggelar konser All 4 One “Supermassive New Year’s Eve” 2014, ternyata Colosseum juga pernah dijadikan tempat pertunjukan sejumlah artis dan para DJ seperti; KLA PROJE T ( 21 September 2013), SPARTACUS MAXIMUS, DJ Performances : RIRI (Spinach), ALI (SOZ) With MC Rongkie, DUO Maia ( 7 Desember 2013), DJ Altuna, Innerlight, Osvaldo ( 6 Desember 2013), Marcel ( 29 Desember 2013), Ari Lasso ( 22 november 2013) dan Sammy Simorangkir pada 15 November 2013.|| Yul Adriansyah.

 

–http://voicemagz.com/2014/01/all-4-one-hentak-pengunjung-colosseum-club-jakarta-di-malam-tahun-baru/